Jumat, 16 Juni 2017

KUA Tempel selenggarakan Manasik Haji tahun 2017



Tempel (KUA). Kantor Urusan Agama Kecamatan Tempel menyelenggarakan Bimbingan Manasik Jama'ah Calon Haji Kecamatan Tempel Tahun 2017, kegiatan ini dilaksanakan selama delapan hari, dimulai hari Senin, 12 Juni 2017 sampai dengan 22 Juni 2017 mulai jam 12:00 s/d 16:00, bertempat di Aula KUA Kecamatan Tempel.
Kegiatan Bimbingan Manasik ini sesuai dengan Arahan dari Kementerian Agama Kabupaten Sleman, dilaksanakan sebelum Perayaan Idul Fitri 1438 H.
Adapun peserta kegiatan ini adalah Jamaah Calon Haji Kecamatan Tempel yang berangkat tahun 2017, yang berjumlah 42 orang, tersebar di 8 Desa / Kalurahan se-Kecamatan Tempel.
Kegiatan ini dibuka secara resmi pada hari Senin, tanggal 12 Juni 2017 oleh Bapak Camat Tempel, Wildan Solichin, S.IP, MT yang dihadiri oleh Muspika Kecamatan Tempel, Perwakilan Ormas Islam, MWC NU Tempel, PCM Tempel dan lembaga kegamaan di tingkat Kecamatan Tempel, seperti Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI), Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Kepala KUA Tempel, H. Ujang Sihabudn, S.Ag, MSI memberikan sambutan dalam pembukaan Manasik Haji Kecamatan Tempel tahun 2017

Dalam sambutannya Kepala KUA Tempel, mengucapakan selamat kepada Jamaah Calon Haji Kecamatan Tempel yang berangkat tahun ini, setelah sekian lama menunggu daftar antri keberangkatan yang rata-rata selama 6-7 tahun, "Ini perlu kita syukuri, karena ini adalah panggilan dari Allah SWT, karena masih banyak saudara-saudara kita yang masih nunggu jadwal keberangkatan"
Sedangkan Camat Tempel dalam sambutan sekaligus membuka secara resmi kegiatan ini mengatakan " mari kesempatan ini digunakan dengan sebaik-baiknya, sehingga nanti dalam pelaksanaan Ibadah Haji di Makah dan Madinah dapat berjalan dengan lancar, dan semoga semua bisa menjadi Haji yang Mabrur", pungkasnya.
Para peserta Bimbingan Manasik Jamah Calon Haji Kecamatan Tempel tahun 2017, serius mengikuti kegiatan.

Selesai Pembukaan, dilanjutkan materi hari pertama mengenai Penjelasan umum karu / karom dan bimbingan secara umum, dengan nara sumber Ketua IPHI Cabang Tempel Drs. KH Mahmudi AF, M.Pd.I, dan dilanjutkan session kedua dengan materi Pemeriksaan awal dan penjelasan umum meghadapi cuaca di tanah Haram oleh dr, Seruni Anggraeni Susila dari Puskesmas Tempel 1. (wm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar