Tempel (KUA), Desa Lumbungrejo Kecamatan Tempel mendapat kehormatan maju Lomba Desa Binaan Keluarga Sakinah tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta sebagai wakil dari Kabupaten Sleman. Evaluasi dilaksanakan pada hari Kamis, tangal 02 November 2017, setelah sebelumnya pada bulan Agustus terpilih sebagai Juara 1, Lomba DBKS tingkat Kabupaten Sleman, selanjutnya Desa Lumbungrejo mewakili Kabupaten Sleman untuk Maju di tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta.
Wakil Bupati Sleman, Dra. Hj. Sri Muslimatun M.Kes, memberikan sambutan mewakili Bupati Sleman dan ucapan selamat datang kepada Tim Evaluasi DBKS Tingkat Provinsi DIY
Dalam kesempatan itu hadir, Wakil Bupati Sleman, Dra. Hj. Sri Muslimatun. M.Kes beserta jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Sleman, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Drs. H. Sa'ban Nuroni, MA beserta jajaran Kementerian Agama Sleman beserta Jajaran Muspika Kecamatan Tempel untuk menyambut Tim Evaluasi DBKS tingkat Provinsi DIY.
Rombongan Tim Penilai DBKS tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta sedang mendengarkan sambutan dari Kepala Desa Lumbungrejo
Sementara itu rombongan tim Evaluasi DBKS tingkat DIY dipimpin oleh Kabid Urais dan Binsyar Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta, Drs. H. Nur Abadi, MA disambut di Aula Desa Lumbungrejo.
Tim Paduan suara Desa Lumbungrejo in Action
Selanjutnya dilakukan penilaian di tingkat Desa dan dilanjutkan penilaian di Padukuhan sampel, di padukuhan Bibis dan Kromodangsan.
Tim penilai disambut secara seremonial di Padukuhan sampel
Dalam kunjungan di Padukuhan sampel, tim disambut dengan kesenian religius yang ada di padukuhan setempat, kemudian dilanjutkan sambutan dari Pak Dukuh dan dilanjutkan penilaian di masing masing indikator, termasuk sampel keluarga sakinah di masing-masing padukuhan.
Tim penilai sedang menilai administrasi kelompok kegiatan di Padukuhan sampel
Adapun indikator penilaian diantaranya, kelompok kelompok kegiatan yang ada di padukuhan, baik kegiatan maupun administrasinya, kegiatan masjid, kelompok pengajian dan juga sampel keluarga sakinah teladan.
Wakil Bupati Sleman, Dra. Hj. Sri Muslimatun, M.Kes menyerahkan santunan kepada dhu'afa dalam rangkaian evaluasi DBKS di Aula Desa Lumbungrejo
Usai penilaian, selanjutnya penyampaian hsil evaluasi yang disampaikan oleh perwakilan tim evaluasi DBKS DIY, dan dilanjutkan ucapan selamat jalan kepada tim oleh Kepala Kemenag Kab. Sleman Drs. H Sa'ban Nuroni, MA. (wm.kua.tpl)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar