Senin, 09 Juli 2018

KUA Tempel selenggarakan Bimbingan Manasik Haji bagi Jama'ah Calon Haji Kecamatan Tempel 2018 M/1439 H


Tempel (KUA), KUA Tempel menyelenggarakan Bimbingan Manasik Haji bagi jamaah calon haji Kecamatan Tempel tahun 2018 M / 1439 H. Kegiatan yang diselenggarakan di Aula Desa Pondokrejo Kecamatan Tempel dilaksanakan selama 8 hari dengan materi sebanyak 16 jpl. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jamaah calon haji kecamatan tempel yang tahun ini berjumalah 50 orang. 

Camat Tempel, Drs. Yakti Yudhanto membuka secara resmi Bimbingan Manasik Haji Kecamatan Tempel 
di Aula Desa Pondokrejo

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 28 Mei 2018 s.d 8 Juni 2018. Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Desa Pondokrejo dengan pertimbangan, lokasi luas, berada di tengah-tengah, jalur lalu lintas tidak begitu ramai, dan suasana yang tidak begitu bising. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Camat Tempel, Drs. Yakti Yudhanto. Acara pembukaan dihadiri oleh jajaran Muspika dan berkenan hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Drs. H Sa'ban Nuroni, MA yang sekaligus sebagai Pemateri pertama berkaitan kebijakan pemerintah dalam penyelenggaraan Ibadah Haji.

Kepala Kemenag Sleman, Drs. H. Sa'ban Nuroni menyampaikan materi pertama terkait kebijakan Pemerintah dalam penyelenggaraan ibadah haji

Dalam sambutannya, camat tempel mengucapkan selamat kepada segenap jamaah calon haji kecamatan Tempel yang berangkat tahun ini yang berjumlah 50 orang. Beliau juga berpesan agar bersungguh-sungguh dalam mengikuti kegiatan, untuk menambah pengetahuan berkaitan pelaksanaan ibadah haji. Sementara dalam pemaparan materi, Kakankemenag Sleman, Drs. H. Sa'ban Nuroni, MA, menyampaikan kebijakan-kebijakan pemerintah berkaitan layanan penyelenggaraan ibadah haji.


dr. Rizka dari Puskesmas Tempel I sedang menyampaikan materi

Dalam kesempatan lain disampaikan materi berkaitan kesehatan jamaah haji yang disampaikan oleh dokter Rizka Azizah Darwis dari Puskesmas Tempel I. Dalam materi tersebut disampaikan apa saja yang mesti dipersiapkan berkaitan kesehatan jamaah haji, terlebih karena ada perbedaan cuaca di tanah suci dan di tanah air, sehungga masing-masing jamaah agar bisa menyesuaikan.
Para peserta memperhatikan materi yang disampaikan nara sumber

Pemateri yang hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya dari Penyuluh Agama Islam Fungsional, H. Ruswanto, S.Sos.I, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Sleman, H. Ujang Sihabudin, S.Ag, MSI, Ketua IPHI Cabang Tempel, Drs. H. Mahmudi, AF, M.Pd.I dan nara sumber yang berkompeten di bidang haji.

Praktik Thawaf yang di epan miniatur Ka'bah

Selain diisi dengan materi dalam kelas (teori), juga dilaksnakan praktik di luar ruangan. Kegiatan praktik memakai pakaian ihram dan pelaksanaan thawaf, Wukuf, Sa'i, Jamarat dll. Materi ini diampu oleh KH. Abu Salim Aly, yang juga pembimbing KBIH Ar Raudhah Yogyakarta. (whd.kua.tpl)

 KH Abu Salim Aly, memberikan materi praktik wukuf di arafah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar